Polres Salatiga Polda Jateng – Kondusifitas kamtibmas di wilayah awal tahun 2025 mendapat perhatian dari anggota Polsek Tingkir Polres Salatiga dengan melakukan kegiatan patroli sambang wilayah antisipasi potensi kerawanan kamtibmas yang dapat meresahkan dan mengganggu aktifitas masyarakat.
Sabtu ( 04 / 01 / 2025 ), anggota Polsek Tingkir dipimpin Panit Lantas Aiptu Sigit Arianto Putro melakukan patroli sambang ke Gerbang Tol Salatiga untuk selanjutnya melakukan pemantauan situasi kepadatan arus lalulintas dilokasi dilanjutkan berkoordinasi dengan petugas dari Trans Marga Jateng terkait kondusifitas Kamtibmas secara umum serta kepadatan arus lalulintas awal tahun 2025.
Tingkatkan kewaspadaan antisipasi potensi kerawanan Kamtibmas dan permasalahan lalulintas, laporkan ke Polsek Tingkir atau Polres Salatiga apabila terjadi permasalahan untuk di antisipasi sedini mungkin sehingga Kondusifitas tetap terjaga dan warga masyarakat pengguna jalan dapat melintas dengan nyaman , pesan anggota kepada petugas Trans Marga Jateng.
Waluyo Petugas senior Gerbang Tol Salatiga memberikan sambutan positif sambang yang dilaksanakan aparat Kepolisian dengan menyatakan, siap untuk selalu meningkatkan kewaspadaan antisipasi potensi permasalahan dan akan segera melapor jika terjadi kerawanan Kamtibmas untuk diantisipasi, ungkapnya.
Dihubungi ditempat terpisah Kapolres Salatiga mendukung dan mengapresiasi langkah – langkah yang telah dilakukan anggota untuk menciptakan kondusifitas kamtibmas di kewilayahan awal tahun 2025, terus tingkatkan dan berikan himbauan positif kepada masyarakat untuk ikut aktif menjaga kamtibmas dengan tetap mengedepankan sikap humanis, AKBP Aryuni Novitasari M.Psi, MSi. PSi menegaskan.
(Humas Polres Salatiga Polda Jateng)
Add Comment